Rakatalenta.Com™, Ada beberapa makanan yang dapat meningkatkan gairah dan performa
seksual. Beberapa di antaranya bekerja dengan memperlancar peredaran
darah. Tentu saja, gairah tak akan sampai puncak tanpa peredaran
darah yang kuat. Untuk itulah diperlukan diet tinggi serat serta
konsumsi antioksidan. Tujuannya adalah agar peredaran darah lancar dan
tidak sampai tersumbat.
Nah, berikut adalah nutrisi-nutrisi yang akan memperlancar urusan ranjang:
Perkenalkan, sitrulin
Sitrulin
adalah sejenis fitonutrient yang berfungsi sebagai viagra alami.
Dikutip dari LiveStrong, sitrulin ini berfungsi meningkatkan nitric acid
di dalam tubuh. Nitric acid sendiri akan membantu mengirimkan oksigen
lewat peredaran darah ke seluruh tubuh.
Sitrulin sendiri umumnya terdapat pada buang semangka, yang dikenal kandungan sitrulinnya tinggi.
Vitamin E
Sebut
saya vitamin E ini sebagai 'ekstasi tubuh' karena dapat meningkatkan
gairah, meningkatkan performa serta mood sehingga membuat tubuh lebih
happy dan percaya diri. Antioksidan di dalam makanan-makanan yang kaya
vitamin E dapat membantu agar 'tahan lama' di atas ranjang.
Makanan yang mengandung vitamin E yaitu: almond, kacang kulit, bayam, dan lain sebagainya.
Phenylalanine
Phenylalanine
adalah asam amino yang membantu meningkatkan hormon endorfin di dalam
tubuh. Hormon ini berfungsi sebagai afrodisiak dan dapat meningkatkan
mood dengan cepat.
Makanan yang mengandung phenylalanine yaitu: cokelat, almond, alpukat, nanas, kacang dan bayam.
Asam omega-3
Baik
untuk jantung dan untuk hormon, omega-3 ini berfungsi untuk memproduksi
hormon testosteron dan estrogen. Alhasil, permainan jadi lebih panas
dengan meningkatnya hormon tersebut.
Menurut Forbes, asam omega-3
juga membantu mengendalikan sistem syaraf sehingga performa lebih
percaya diri serta memperlancar peredaran darah.
Makanan yang mengandung omega-3 yaitu: telur, salmon, walnut, flaxseed, dan ikan laut dalam.
Vitamin C
Vitamin
C adalah antioksidan yang membantu memerangi radikal bebas di dalam
tubuh. Radikal bebas umumnya mengganggu nitric acid yang membawa oksigen
di dalam darah. Untuk itu, vitamin C juga diperlukan agar membasmi
radikal bebas tersebut.
Makanan yang mengandung vitamin C, yaitu: berry-berryan, kiwi, jambu, jeruk, dan lain sebagainya.
Vitamin A
Kekurangan
vitamin A juga dapat menurunkan produktivitas hormon seksual pada
wanita dan pria. Hal ini disebabkan karena gangguan pada testis serta
ovarium.
Makanan yang mengandung vitamin A, yaitu: ketela, mangga, aprikot, wortel, dan lain sebagainya.